Muhamad Rizki Akbar
54411706 – 4IA12
Tugas Softskill Pengantar Bisnis Informatika
54411706 – 4IA12
Tugas Softskill Pengantar Bisnis Informatika
MOTIVASI BELAJAR
Dalam tulisan kali ini memberikan
beberapa informasi tentang motivasi belajar menurut pandangan saya sebagai
penulis. Motivasi merupakan sebuah dorongan, tindakan seseorang untuk mencapai
tujuan ataupun sebuah dasar pikiran / pendapat. Sedangkan belajar merupakan
suatu proses yang dilakukan untuk mendapatkan ilmu baru atau memperkaya ilmu
yang sudah ada pada dirinya. Jadi menurut saya motivasi belajar itu merupakan
suatu tindakan yang dilakukan seseorang untuk mendapatkan ilmu baru yang
sebelumnya sudah ataupun belum dimiliki oleh seseorang.
Seberapa pentingkah motivasi belajar
harus ditanamkan pada diri seseorang? Motivasi belajar sangat perlu ditanamkan
pada diri seseorang sebab dengan adanya proses tersebut seseorang dapat
mencapai suatu prestasi. Ada salah satu pepatah mengatakan dan bisa menjadi
alasan motivasi belajar “Semakin banyak kita tahu bahwa semakin banyak yang
belum kita tahu”. Kenapa pepatah tersebut bisa dikatakan sebagai salah satu
alasan motivasi belajar? Sebab dari kalimat tersebut mengajarkan kita untuk
tersebut belajar, belajar dan belajar. Arti pepatah tersebut adalah kita
mengetahui banyak hal tetapi sebenarnya kita belum mengetahui banyak hal lain.
Motivasi belajar dipengaruhi oleh dua
faktor, yaitu faktor dari dalam diri atau dari luar diri. Maksud dari dalam
diri yaitu motivasi yang didasari oleh pemikiran seseorang untuk mencapai
sesuatu yang diinginkan. Seperti contoh “Aku sangat ingin menjadi juara kelas”.
Sedangkan faktor luar diri yaitu adanya dorongan ataupun pendapat yang menjadi
semangat dari orang lain seperti keluarga, teman, ataupun orang lain yang tak
dikenal sekalipun. Seperti contoh “Dia yang tak memiliki uang banyak untuk bersekolah
saja memiliki semangat belajar tinggi, kenapa saya yang memiliki fasilitas
malas bersekolah?”.
Lingkungan
pun sangat mempengaruhi motivasi belajar seperti keadaan alam, tempat tinggal
dan pergaulan. Alam mengajarkan akan banyak hal walaupun terkadang kita tidak
secara langsung memahaminya. Dengan keadaan alam yang seperti sekarang kita
diajarkan bagaimana cara menjaga alam dan hal itu merupakan salah satu motivasi
belajar. Tempat tinggal dan pergaulan yang efektif dengan perngertian orang lingkungan
sekitar yang membuat kita terdorong menjadi lebih dari mereka atau sebaliknya
bila kita memiliki tempat tinggal dan pergaulan yang kurang mendukung akan
membua kita menjadi malas untuk belajar.
0 komentar:
Posting Komentar